Berputar.id – YouTuber Amerika Serikat Speed (IShowSpeed) merasa tertarik dan penasaran, dengan proses pembuatan kopi luwak di Bali. Ekspresi terkejut juga ditunjukkan Speed ketika mendapati seorang nenek sedang menyangrai kopi luwak.
Tidak pikir panjang, Speed langsung mendekati nenek tersebut. Kepada sang nenek itu, ia sempat bertanya tentang aktivitasnya.
“Apa yang sedang kau lakukan,” kata Speed kepada sang nenek, dikutip Berputar.id dari akun TikTok @wanjayajerukperas. Sang nenek pun menjawab sedang membuat kopi fermentasi.
Kemudian sang nenek menawarkan Speed menyangrai kopi luwak tersebut. Ia pun sempat merasa terkejut, mengetahui kopi itu berasa dari kotoran luwak.
“Apa? Kopi ini berasal dari sebuah kotoran,” kata Speed . Kemudian, seorang pemandu wisata menyebutkan, jika kopi luwak adalah kopi yang sangat spesial dan mahal.
Lalu, Speed pun diperlihatkan sebuah kopi luwak yang sudah dihaluskan atau digiling. Speed pun diminta untuk mencium aroma kopi itu
Terlihat, Speed terlihat ragu-ragu mencium aroma kopi luwak, pasca-mengetahui bahan minuman itu berasal dari kotoran. “Apa itu, kopi?,” ujar Speed sambil mencium aroma kopi luwak.
Namun, setelah mendapatkan penjelasan tentang kopi luwak, Speed mengaku tertarik untuk membelinya. “Oke, saya akan, mencoba, membeli dan mengambilnya, tunggu sebentar,” kata Speed .
Kedatangan Speed ke Tanag Air tidak sedikit menyita perhatian publik melalui media sosial. Aksi kocaknya yang khas saat berinteraksi atau menemui hal unik yang dilintasi menjadi hiburan tersendiri terutama bagi penggemarnya.
Banyak fansnya memberikan hadiah seperti kemeja batik hingga kuliner nasi padang. Tujuannya, agar Speed mengetahui keanekaragaman dimiliki Indonesia.
Speed yang baru pertama kali datang ke Indonesia ini pun merasa bangga disambut baik masyarakat. Ia pun terharu saat melihat penontonnya di media sosial mencatatkan rekor terbanyak sepanjang aktivitasnya sebagai youtuber.
Baca juga : SBY Pamitan ke Jokowi untuk Tuntaskan Misi Internasional di New York
Sementara itu, dikutip dari laman Kemendikbud, kopi luwak merupakan kopi khas Indonesia. Kopi ini berasal dari buah kopi matang dan dimakan oleh hewan luwak (musang).
Tepatnya, melalui proses enzimatik di dalam saluran pencernaan hewan luwak. Kopi jenis ini memiliki aroma harum khas pandan, serta rasa kopi yang eksotik.
Berputar.id Gathan Mahardika alias Reza, seorang pria berusia 27 tahun, ditangkap oleh polisi setelah melakukan…
Berputar.id Pemerintah Indonesia telah menyatakan menerima putusan Mahkamah Agung (MA) yang memerintahkan perbaikan aturan terkait…
Berputar.id Kasus pencabulan di Pondok Pesantren Ad-Diniyah, Duren Sawit, Jakarta Timur, melibatkan pemilik berinisial CH…
Berputar.id Seorang wanita berinisial RS (36) mengalami insiden tragis ketika tercebur ke dalam sumur di…
Berputar.id Dua aplikasi milik ByteDance, yaitu CapCut dan Mobile Legends, kini telah resmi dapat diakses oleh pengguna di…
Berputar.id Uya Kuya, seorang presenter dan anggota DPR RI, menjadi sorotan publik setelah videonya yang…