Berputar.id – Hampir di sepanjang musim ini, Thibaut Courtois harus menepi akibat cedera. Namun, kiper Real Madrid itu memang istimewa. Seperti di final Liga Champions dua tahun lalu, dia kembali tampil impresif di final dan membantu El Real meraih gelar juara.Madrid sukses menjuarai Liga Champions 2023/2024. Dalam pertandingan final kontra Borussia Dortmund di Wembley, Minggu (2/6/2024), Madrid menang tanpa kebobolan dengan skor 2-0.
Tak ada gol yang tercipta di babak pertama. Kebuntuan baru pecah pada menit 74 setelah sundulan Dani Carvajal dari tendangan sudut Toni Kroos bersarang di gawang Dortmund. Pada menit 83, meneruskan operan Jude Bellingham, Vinicius Junior menegaskan kemenangan Madrid.
Penampilan melawan Dortmund di final tadi baru merupakan penampilan kelima Courtois bersama Madrid di semua kompetisi musim ini. Namun, kiper 32 tahun Belgia itu mampu tampil impresif dan meraih clean sheet.
Dortmund bermain lebih baik di babak pertama. Dortmund juga menciptakan sejumlah peluang. Akan tetapi, semua peluang Dortmund dimentahkan oleh Courtois yang berada di bawah mistar.
Courtois menepis dua shots on target Karim Adeyemi di menit 20 dan menit 27, serta satu shot on target Marcel Sabitzer di menit 40. Di babak kedua, Courtois menepis satu shot on target Fullkrug pada menit 62.
Baca juga : Real Madrid Juara Liga Champions ke-15 (La Decimoquinta)
Tak kebobolan di babak pertama menjadi salah satu kunci kemenangan Madrid atas Dortmund. Sebab, Madrid kemudian tampil lebih baik di babak kedua dan menyarangkan dua gol ke gawang lawannya itu.
Courtois adalah penyelamat Madrid dalam laga final ini.
“Ini musim yang panjang dan sulit,” kata Courtois, seperti dikutip situs resmi UEFA.
“Namun, saya mendapatkan begitu banyak dukungan dari rekan-rekan setim dan staf. Semua orang.”
“Saya senang bisa mengakhiri musim seperti ini dengan cara ini, jadi juara di sini. Dengan lima clean sheet dalam lima pertandingan yang saya mainkan sejak musim panas lalu, tak ada yang perlu saya keluhkan,” imbuh kiper Madrid tersebut.