Categories: Olahraga

Bellingham : Vinicius Lebih Pantas Raih Ballon d’Or!

Spread the love

Berputar.id – Bintang Real Madrid Jude Bellingham disebut punya kesempatan dalam memperebutkan Ballon d’Or. Namun, dia merasa kalau Vinicius Junior lebih pantas untuk memenangkan penghargaan tersebut.

Bellingham tampil impresif pada musim debutnya bersama Real Madrid. Gelandang asal Inggris itu sukses mencetak 19 gol dan enam assist dari 28 penampilan di La Liga.

Berkat performa apiknya tersebut, Bellingham punya kontribusi besar atas gelar juara La Liga 2023/2024 yang diraih Real Madrid. Alhasil, dia terpilih sebagai Pemain Terbaik La Liga musim ini.

Meski tampil apik bersama Los Blancos, Bellingham ternyata tidak terlalu memikirkan soal Ballon d’or. Menurutnya, ada pemain lainnya yang lebih pantas untuk meraihnya seperti Vinicius Junior.

“Saya sebenarnya tidak terlalu mempermasalahkan hal itu. Saya selalu berpikir Ballon d’Or dan hal-hal semacam itu adalah untuk para striker, pemain sayap, dan pemain-pemain yang tampil mencolok,” kata Bellingham

“Saya tahu saya bisa menghibur penonton, tapi tidak ada yang bisa melakukannya seperti Vini. Ketika dia dalam kondisi terbaiknya, saya pikir dia adalah pemain terbaik di dunia. Saya tahu dia suka mengatakan hal yang sama tentang saya, dan itu adalah hal yang baik. dari hubungan yang kita miliki.

“Anda tidak harus selalu berteman dengan rekan satu tim Anda, tapi akan membantu jika Anda juga bisa berada begitu dekat di luar lapangan. Dan kemudian, di lapangan, hal itu tercermin. Kami memiliki pemahaman yang baik tentang pergerakan satu sama lain.”

Bellingham menegaskan bahwa dirinya tidak akan iri jika pada akhirnya Vinicius yang memenangkan Ballon d’Or. Dia justru akan merasa sangat bangga melihat rekan setimnya itu mendapatkan penghargaan pemain terbaik dunia.

“Sejujurnya, jika dia memenangkannya, saya akan merasa bangga seperti jika saya memenangkannya, karena saya tahu saya telah berkontribusi terhadap kesuksesan tersebut,” tegasnya.

Admin

Recent Posts

Wanita di Bogor Mandi dan Tidak Kunjung Keluar Ternyata Tewas Tercebur ke Sumur

Berputar.id Seorang wanita berinisial RS (36) mengalami insiden tragis ketika tercebur ke dalam sumur di…

20 menit ago

Aplikasi Milik ByteDance CapCut dan Mobile Legends Kini Resmi Dapat Akses di AS

Berputar.id Dua aplikasi milik ByteDance, yaitu CapCut dan Mobile Legends, kini telah resmi dapat diakses oleh pengguna di…

41 menit ago

Penjelasan Uya Kuya Yang Dikritik Ngonten Depan Bekas Rumah Kebakaran Oleh Pemilik Rumah di LA

Berputar.id Uya Kuya, seorang presenter dan anggota DPR RI, menjadi sorotan publik setelah videonya yang…

47 menit ago

Kecelakaan Mobil Melaju Sendiri Tanpa Pengemudi Lalu Menabrak Pesepeda di Kelapa Gading

Berputar.id Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jakarta Utara pada Minggu, 19 Januari 2025, ketika sebuah…

23 jam ago

Pemprov DKI Jakarta Akan Bangun 2 Flyover Dengan Anggaran Rp 494 M di Jakbar dan Jaksel

Berputar.idPemerintah Provinsi DKI Jakarta akan membangun dua flyover dengan total anggaran mencapai Rp 494,46 miliar.…

23 jam ago

Koalisi Pejalan Kaki Mengeluhkan Trotoar di Jaksel Jadi Parkir Liar, Pemprov DKI Beri Peringatan Pihak Restoran

Berputar.id Koalisi Pejalan Kaki (Kopeka) mengeluhkan parkir liar di trotoar depan RM Sinar Mandala dan…

23 jam ago