Categories: OlahragaUncategorized

Pesta Gol Ke Gawang Deportivo Alaves, Real Madrid Siap Menatap Final Liga Champions

Spread the love

Berputar.id – Real Madrid berhasil meraih kemenangan ketika menghadapi Deportivo Alaves pada jornada ke-36 La Liga 2023/24, Rabu (15/5) dini hari WIB. Bermain di Estadio Santiago Bernabeu, Los Blancos menang dengan skor telak lima gol tanpa balas lewat brace Vinicius Junior dan tiga gol lainnya dicetak masing-masing oleh Jude Bellingham, Federico Valverde serta Arda Guler.

Selepas laga, Carlo Ancelotti mengaku sangat puas melihat permainan anak asuhnya. Bahkan ia menyebut kalau ini adalah musim terbaiknya sebagai seorang manajer.

Skuad ini sangat bertalenta, dengan pemain-pemain muda dan kualitas yang tinggi. Klub ini bisa menandai era di masa depan mengingat nilai pemain muda yang kami miliki saat ini. Ini adalah musim terbaik saya sebagai pelatih,” ujar Ancelotti dikutip dari situs resmi klub.

“Tim ini tampil luar biasa baik di liga, kami pantas memenanginya dan tanpa keraguan sedikit pun. Semua orang menunggu kesalahannya, tapi kesalahan itu tidak kunjung datang. Kami senang dan merasa berada di ‘langit kesembilan’. Namun kami harus terus melaju karena kami belum memainkan pertandingan terpenting.”

Juru taktik asal Italia tersebut juga menambahkan bahwa kemenangan ini membuat para pemain Madrid semakin termotivasi jelang laga final Liga Champions melawan Borussia Dortmund.

“Kami yakin bahwa kami akan berada dalam kondisi terbaik pada 1 Juni. Skuad termotivasi, fokus dan kami berada dalam kondisi yang baik. Penting untuk beristirahat pekan ini dan mempersiapkan diri dengan baik untuk final Liga Champions dalam dua pekan ke depan,” imbuhnya.

“Kami ingin memiliki tempo, momentum, motivasi, untuk tetap bermain bagus dan memberikan menit bermain kepada para pemain. Itulah cara terbaik untuk mempersiapkan final. Sekarang kami harus beristirahat, memainkan dua pertandingan berikutnya dan menjadi yang terbaik pada 1 Juni.”

Sebelum menghadapi Dortmund di final Liga Champions yang digelar di Wembley awal bulan depan, Madrid akan melakoni dua laga terakhir mereka di La Liga musim ini, yakni dengan menghadapi Villarreal dan Real Betis.

Admin

Recent Posts

Kecelakaan Mobil Melaju Sendiri Tanpa Pengemudi Lalu Menabrak Pesepeda di Kelapa Gading

Berputar.id Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jakarta Utara pada Minggu, 19 Januari 2025, ketika sebuah…

20 jam ago

Pemprov DKI Jakarta Akan Bangun 2 Flyover Dengan Anggaran Rp 494 M di Jakbar dan Jaksel

Berputar.idPemerintah Provinsi DKI Jakarta akan membangun dua flyover dengan total anggaran mencapai Rp 494,46 miliar.…

20 jam ago

Koalisi Pejalan Kaki Mengeluhkan Trotoar di Jaksel Jadi Parkir Liar, Pemprov DKI Beri Peringatan Pihak Restoran

Berputar.id Koalisi Pejalan Kaki (Kopeka) mengeluhkan parkir liar di trotoar depan RM Sinar Mandala dan…

20 jam ago

Menko PMK Pratikno Mengumumkan Bahwa Surat Edaran Siswa Libur Sekolah Selama Ramadan Akan Diterbitkan

Berputar.idMenteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Pratikno mengumumkan bahwa surat edaran (SE) mengenai…

22 jam ago

Ada 7 Cara Memulihkan Nomor Kontak WhatsApp Terhapus di Android

Berputar.id Berikut adalah tujuh cara untuk memulihkan kontak WhatsApp yang hilang bagi pengguna Android: Baca…

22 jam ago

Penjelasan Kedekatan Hubungan Desy Ratnasari-Ruben Onsu Hasil Persahabatan Lama

Berputar.id Kedekatan antara Desy Ratnasari dan Ruben Onsu telah menjadi sorotan publik, terutama setelah mereka…

22 jam ago