Categories: Olahraga

Pernyataan Cristiano Ronaldo Tentang Manchester United Terbukti Benar, Old Trafford Sekarang Jebol Kebanjiran

Spread the love

Omongan Cristiano Ronaldo tentang fasilitas Manchester United yang sudah pada jadul mulai terbukti.

Pada Minggu (12/5/2024) malam, Old Trafford bocor di mana-mana akibat hujan lebat disertai petir saat MU melawan Arsenal.

Pada November 2022, Cristiano Ronaldo memulai perang terbuka dengan Manchester United. 

Ronaldo secara frontal meluapkan uneg-unegnya dalam wawancara dengan Piers Morgan. Sosok yang dinyinyiri Ronaldo mulai Erik Ten Hag, keluarga Glazers, manajemen klub, pemain muda, hingga dua legenda setan merah, Gary Neville dan Wayne Rooney.

Ronaldo juga mengungkap borok fasilitas di tempat latihan Manchester United dalam wawancara yang mengejutkan itu.

“Tidak ada yang berubah sejak saya pergi,” katanya. “Kolam renang, jacuzzi, bahkan gym, bahkan beberapa teknologi. Bahkan koki yang saya hargai, orang-orang yang menyenangkan. Saya pikir saya akan melihat teknologi baru, infrastruktur. Saya melihat hal-hal yang saya lihat ketika saya berusia 20, 21, 23,” kata C.Ronaldo.

Renov Tipis-tipis

Keluhann CR7 langsung ditanggapi oleh Erik Ten Hag. Menurut ESPN, Ten Hag manajemen klub langsung merespons mengeluarkan sekitar 200 ribu poundsterling untuk memperbaiki fasilitas.

Perbaikan itu meliputi kolam renang, kantin, area pemulihan, dan ruang analisis dan pertemuan canggih yang baru.

Ten Hag memperjelas bahwa perubahan massal diperlukan bahkan sebelum dia dipekerjakan oleh klub. Pelatih asal Belanda itu telah diizinkan untuk membuat keputusan besar setelah menerima dukungan dari dewan Old Trafford dan sekarang berurusan dengan Ronaldo.

Ronaldo akhirnya dilepas pada akhir 2022 saat kontraknya masih berjalan.

Old Trafford Jebol

Hujan lebat yang mengguyur Manchester pada Minggu (12/5/2024) malam WIB. Menjelang akhir laga, badai petir membanjiri stadion berusia 114 tahun itu.

Air terlihat mengalir dari salah satu sudut tanah, sementara video di media sosial menunjukkan banjir mengalir di bawah kursi.

Hujan deras bahkan sampai ke ruang ganti Arsenal, dengan rekaman menunjukkan kebocoran besar dari atap.

Beruntungnya, pasukan Mikel Arteta telah meraih kemenangan besar dan kebocoran atap tidak akan mengurangi kegembiraan mereka.

Curah hujan 1,6 inci turun dalam dua jam setelah peluit akhir dibunyikan, lebih banyak dibandingkan seluruh bulan Mei tahun lalu. Beruntung, pendukung Manchester United dan Arsenal pulang dengan selamat.

Admin

Recent Posts

Menag Nasaruddin Umar Tegaskan Peran Orang Tua dalam Pencegahan Kekerasan Anak

Berputar.id Menteri Agama Nasaruddin Umar memberikan tanggapan terkait maraknya kasus kekerasan terhadap anak yang terjadi…

18 jam ago

Rektor IPB Apresiasi Hoegeng Awards 2025 sebagai Bukti Komitmen Polri Tingkatkan Integritas

Berputar.id Rektor Institut Pertanian Bogor (IPB), Profesor Arif Satria, memberikan apresiasi tinggi terhadap penyelenggaraan Hoegeng…

19 jam ago

Bareskrim Bongkar Jaringan Judi Online di Bogor, Bekasi, dan Tangerang, Pengelola Raup Untung hingga Rp 20 Miliar dalam 10 Bulan

Berputar.id Direktorat Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri menggerebek markas judi online (judol) di tiga lokasi…

19 jam ago

Pemulung Terekam CCTV Mencuri Tabung Gas LPG 3 Kg di Warung Tapos, Depok

Berputar.id Aksi pencurian tabung gas LPG ukuran 3 kilogram oleh seorang pemulung di sebuah warung…

19 jam ago

Google Chrome Tetap Kuasai Pasar Browser Dunia dengan Pangsa 68,4%, Meski Konsumsi RAM Jadi Catatan

Berputar.id Google Chrome masih mendominasi pasar browser global pada tahun 2025 dengan menguasai pangsa pasar…

19 jam ago

Kabar Duka, Ayah Sarwendah, Hendrik Lo, Meninggal Dunia di Usia 63 Tahun

Berputar.id Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Hendrik Lo, ayah dari artis Sarwendah,…

20 jam ago